Tips perawatan dan pemasteran ciblek trotol agar ngebren
Dikalangan dunia kicauan, ada beberapa jenis ciblek yang banyak dipelihara, salah satunya ciblek jawa. Ciblek jawa masih dibedakan menjadi beberapa jenis, yang paling terkenal adalah ciblek dada kuning dan ciblek dada putih.
Ciblek dada putih sering disebut ciblek kristal. Banyak kicaumania yang beranggapan ciblek dada putih memiliki mental yang lebih baik daripada jenis lainnya, termasuk ciblek dada kuning. Selain itu, suara kicauannya didominasi oleh tembakan / ngebren.
Ciblek yang sering mengeluarkan suara ngebrennya memang paling banyak dicari untuk masteran atau dilombakan. Namun tak semua jenis cibek memiliki kemampuan ngebren. Banyak ciblek yang cenderung berkicau dengan suara alaminya atau suara hutan.
Burung ciblek meskipun memiliki bersuara alami dan tidak bisa meniru suara kicauan jenis burung lainnya, burung ciblek tetap menjadi favorit bagi para kicaumania. Burung ciblek yang dominan mengeluarkan suara ngebren memang paling banyak dicari. Ada yang beranggapan bahwa suara ngebren merupakan bawaan karakter, tetapi sebenarnya hal itu bisa dilatih sejak burung masih trotol.
Berikut Tips perawatan dan pemasteran ciblek trotol agar nantinya lebih ngebren:
Ciblek dada putih sering disebut ciblek kristal. Banyak kicaumania yang beranggapan ciblek dada putih memiliki mental yang lebih baik daripada jenis lainnya, termasuk ciblek dada kuning. Selain itu, suara kicauannya didominasi oleh tembakan / ngebren.
Ciblek yang sering mengeluarkan suara ngebrennya memang paling banyak dicari untuk masteran atau dilombakan. Namun tak semua jenis cibek memiliki kemampuan ngebren. Banyak ciblek yang cenderung berkicau dengan suara alaminya atau suara hutan.
Ciblek trotol |
Berikut Tips perawatan dan pemasteran ciblek trotol agar nantinya lebih ngebren:
- Sehingga hasil pemasteran dan perawatan lebih maksimal, usahakan membeli ciblek trotol yang berumur 2 - 3 minggu, atau masih dalam proses pelolohan. Ciblek trotol yang sudah disapih dari induknya sejak masa pelolohan memiliki peluang lebih besar untuk dihilangkan suara aslinya (suara hutan), dan menggantinya dengan suara yang kita inginkan.
- Tempatkan ciblek trotol dalam sarang hangat yang diatur dalam sangkarnya. Pada malam hari, sebaiknya kandang diberi lampu bohlam berdaya 5 Watt untuk memberikan kehangatan. Biarkan burung beristirahat pada malam hari sampai keesokan paginya.
- Pelolohan bisa dilakukan dengan bantuan supit kecil atau batang lidi untuk mengangkat pakan ke dalam paruhnya. Pakan terbuat dari campuran Voer basah dan kroto. Untuk menjaga kondisinya agar selalu sehat, anakan ciblek bisa diberi multivitamin dengan cara dilolohkan langsung atau dicampur bersama adonan pakannya.
- Setelah pelolohan, anakan ciblek kita dekatkan dengan burung masteran. Pemilihan burung masteran ini tidak bisa sembarangan, karena tujuan utamanya adalah agar ciblek nantinya bisa lebih ngebren. Masterlah dengan suara burung cililin, kenari, ciblek gunung.
Dengan cara melakukan pola perawatan teratur dalam pemberian pakan dan vitaminnya, serta pemasteran yang rutin maka setelah ciblek trotol tersebut menjadi dewasa, dia akan cenderung berkicau dengan suara-suara ngebren yang lebih bervariatif.
Semoga bermanfaat bagi kicaumania semua ...
Comments